Prakiraan Cuaca Maluku Utara

Memuat data cuaca terkini...

Data real-time. Memuat waktu...

Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriah, Jatuh Pada 1 Maret 2025

28 Feb 2025 23:05 WIT

861x Dilihat
Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriah, Jatuh Pada 1 Maret 2025

Sidang Isbat di Kementerian Agama

Pemerintah melalui Kementerian Agama RI menetapkan bahwa 1 Ramadan 1446 Hijriah jatuh pada hari Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan langsung oleh Menteri Agama Nassaruddin Umar setelah pelaksanaan Sidang Isbat di Kantor Kementerian Agama, Jakarta.

Sidang Isbat dihadiri oleh sejumlah perwakilan organisasi masyarakat Islam (ormas), para ahli astronomi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), serta Tim Hisab dan Rukyat Kemenag. Dalam sidang tersebut, hasil pemantauan hilal dari 123 titik di seluruh Indonesia menjadi dasar penetapan awal Ramadan tahun ini.

Hilal Terlihat di Sejumlah Wilayah

Dalam konferensi pers usai Sidang Isbat, Menteri Agama Nassaruddin Umar menyampaikan bahwa hilal atau bulan sabit penanda masuknya bulan Ramadan telah teramati di beberapa lokasi.

BACA JUGA :  Tips Menjaga Kesehatan Selama Bulan Puasa

“Berdasarkan laporan dari tim pemantau hilal di berbagai titik di Indonesia, hilal sudah terlihat dengan ketinggian dan elongasi yang memenuhi kriteria MABIMS. Oleh karena itu, disepakati bahwa 1 Ramadan 1446 Hijriah jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025,” kata Nassaruddin Umar, Jumat (28/2)

Metode Rukyat dan Hisab Jadi Acuan

Penetapan awal Ramadan 1446 H dilakukan melalui metode rukyat (pengamatan langsung hilal) dan hisab (perhitungan astronomi). Kombinasi metode ini telah lama digunakan pemerintah Indonesia untuk menentukan awal bulan Hijriah.

Kriteria hilal yang dipedomani mengacu pada kesepakatan Menteri-menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS), yaitu ketinggian minimal 3 derajat dengan elongasi minimal 6,4 derajat. Hilal yang berhasil diamati di beberapa titik memastikan bahwa awal Ramadan dapat ditetapkan pada 1 Maret 2025.

BACA JUGA :  Pembagian Harta, Istri Yang Mengurus Rumah Tangga Lebih Besar

Seruan Menjaga Ukhuwah Islamiyah

Menteri Agama Nassaruddin Umar mengimbau seluruh umat Islam Indonesia untuk menyambut bulan Ramadan dengan penuh suka cita, menjaga ukhuwah Islamiyah, dan mempererat silaturahmi antarumat beragama. Nassaruddin juga mengingatkan agar masyarakat saling menghormati apabila terdapat perbedaan awal Ramadan di kalangan umat Islam.

“Ramadan adalah bulan penuh berkah, mari kita jaga suasana persaudaraan dan kedamaian di tengah keberagaman umat,” ujar Nassaruddin Umar.

Sidang Isbat awal Ramadan tahun ini turut dihadiri oleh perwakilan Majelis Ulama Indonesia (MUI), Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Pimpinan Pusat Muhammadiyah, serta sejumlah tokoh agama dan pakar astronomi.

Tags:

Bagikan: