Puting Beliung Otw Ternate, Mendadak Bikin Panik
Statusternate.com – Angin Puting Beliung terpantau terjadi di wilayah utara Tidore, sore tadi, Selasa (17/1) sekitar pukul 16.16 WIT. Demikian laporan warga.
Informasi tersebut disampaikan warga kepada statusternate.com. Dia mengatakan, saat perjalanan dari Ternate menuju Sofifi, tiba-tiba terlihat angin puting beliung.
“Pas di tengah-tengah lautan tadi, lihat angin puting beliung, mendadak semua kaget dan langsung merekam peristiwa puting beliung itu”Kata Alfajrin Banzeh, Selasa.
Menurut dia, saat itu penumpang di KM Baronang ada yang panik dan mengucapkan istigfar. Sebab memang terlihat cuaca tadi gelap di sofifi.
“Iya. gelap baru bikin panik, Angin puting beliung itu dari tidore menuju ke Ternate”Ungkapnya.
Sementara itu, Setiawan koordinator data dan informasi, BMKG Stasiun Meteorologi Kelas 1 Sultan Baabulah Ternate mengatakan yang terlihat tersebut merupakan angin cumulunimbus.
“Ya, itu awan cumulunimbus”Katanya.
Sejauh ini, menurut informasi yang didapatkan. Awan tersebut, tidak sampai bergerak ke Ternate, karena tidak memiliki energi yang cukup. Ternate diinformasikan dalam kondisi aman.
Video selengkapnya :
Tinggalkan Balasan